Sabtu, 05 September 2015

Panduan Booking Kereta Api

Kereta api saat ini sudah menjelma sebagai moda transportasi yang sangat profesional dalam memberikan pelayanan pemesanan tiket sampai dengan pemilihan seat di setiap perjalanan anda via online, berikut kami ulaskan panduan booking tiket kereta api secara online apabila anda menginginkan pemesanan tiket dengan cara lebih cepat bisa hub di contact Sinar Tour & Travel, berikut ulasannya :
BATAS WAKTU RESERVASI
6 jam sebelum keberangkatan adalah time limit untuk dapat melakukan reservasi tiket Kereta Api melalui Portal  Apabila waktu keberangkatan kurang dari 6 jam, maka akan tampil pemberitahuan yang menjelaskan bahwa reservasi tidak dapat dilakukan.
Reservasi tiket Kereta Api dapat dilakukan mulai 90 hari sebelum keberangkatan
Kereta 1
“Search Train” akan tampil List Kereta Api dengan seluruh informasi detilnya
Kereta 2
Penjelasan tampilan di pemesanan kereta :
  1. Nama Kereta
  2. Stasiun/Kota Asal keberangkatan
  3. Jam Keberangkatan
  4. Stasiun/Kota Tujuan
  5. Jam kedatangan
  6. Kelas Kereta Api (Ekonomi/Bisnis/Executive)
  7. Harga Dewasa
  8. Harga Anak-anak
  9. Harga Bayi (infant)
  10. Jumlah Seat tersedia (availability)
  11. Pastikan anda telah memilih tanggal dan jadwal kereta yang benar sesuai dengan keinginan penumpang.
  12. Klik “Book” sesuai dengan jadwal Kereta Api yang anda pilih untuk melanjutkan reservasi anda.
PENGISIAN DATA PENUMPANG DAN MEMILIH KURSI
Kereta 4
  • Isi Nama penumpang dewasa, dan pilih jenis kartu identitas yang digunakan, serta nomor kartu identitas. Untuk pelajar yang belum memiliki KTP/SIM/PASPOR, diwajibkan untuk memasukkan nomor Kartu Pelajar. Via tidak bertanggung jawab apabila terjadi permasalahan dengan penumpang yang tidak menyertakan kartu identitas.
  • Isi Nama Anak-anak, dan usia anak tersebut.
  • Isi Nama Bayi(Infant), dan tanggal lahirnya sesuai format DD/MM/YYYY(contoh:15/02/2012)
  • Isi Nomor Telpon, Email dan Nama penumpang
  • Klik “Choose Seats” untuk memilih kursi sesuai dengan keinginan penumpang.
Kereta 3
Setelah anda klik “Choose Seats” untuk memilih kursi, akan tampil layar seperti dibawah ini. Klik “Change Seat” dipojok kanan atas untuk meneruskan proses pemilihan kursi.
Setelah anda klik “Choose Seat”, maka anda akan diberikan waktu 5 menit untuk memilih dan mengkonfirmasi kursi (seat) anda.
Perhatikan detil Gerbong kereta dan Kursi yang telah anda isi di pojok kanan atas.
  • Anda dapat memilih Gerbong dengan meng-klik EKS-1
  • Pada saat anda meng-klik “Change Seat”, sistem akan otomatis memilih kursi untuk anda. (seat)
  • Kursi berwarna Merah adalah kursi yang sudah terisi.
  • Kursi berwarna Orange adalah kursi yang telah ditetapkan sistem untuk anda.
  • Kursi berwarna Hijau adalah kursi kosong.
di Stasiun asal, paling lambat 1 jam sebelum keberangkatan, dengan membawa KARTU IDENTITAS diri yang sah
KETENTUAN JUMLAH PENUMPANG, USIA, DAN KARTU IDENTITAS
  • Anda dapat melakukan reservasi untuk 4 penumpang (dewasa dan anak-anak) dalam 1 PNR. Infant tidak dihitung, dan memiliki ketentuan khusus.
  • Apabila anda ingin melakukan reservasi tiket untuk lebih dari 4 penumpang, maka anda harus melakukan reservasi terpisah dengan ketentuan yang sama (4 penumpang dalam 1 PNR).
  • 4 Penumpang dalam satu PNR dapat dibagi dalam beberapa komposisi
  • 4 Dewasa – 0 Anak-anak
  • 3 Dewasa – 1 Anak-anak
  • 2 Dewasa – 2 Anak-anak
  • 1 Dewasa – 3 Anak-anak
  • Hanya penumpang Dewasa (adult) dan Anak-anak (children) yang akan dikenakan biaya penuh dan akan mendapatkan kursi (seat).
  • Bayi (infant) akan dikenakan harga khusus dan tidak mendapatkan kursi (seat).
  • Jumlah bayi tidak boleh melebihi dengan jumlah penumpang dewasa. Maksimal jumlah bayi (infant) adalah mengikuti jumlah Penumpang dewasa. Contoh: Apabila dalam 1 PNR terdapat 3 penumpang dewasa, maka maksimal jumlah bayi (infant) dalam PNR tersebut adalah 3 bayi (infant).
  • Apabila pada saat reservasi jumlah bayi (infant) melebihi jumlah penumpang dewasa, maka akan muncul notifikasi bahwa jumlah bayi (infant) melebihi jumlah penumpang dewasa.
Demikian informasi panduan pemesanan tiket kereta api, semoga memberikan manfaat bagi anda yang akan melakukan perjalanan menggunakan moda transportasi kereta api.